Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Mobil Listrik

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik

Mobil Listrik
Jumat, 26 April 2024 14:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


OTODRIVER - Polytron perusahaan elektronik asal Indonesia yang saat ini memproduksi motor listrik, dikabarkan akan turut membuat mobil listrik baik untuk penumpang maupun niaga.

Hal itu dikatakan langsung oleh CEO Polytron Hariono, saat Otodriver berkunjung ke pabrik Polytron di Semarang. Dalam rencananya, pembuatan mobil listrik tersebut akan dimulai akhir 2024 atau awal 2025. 

"Pengembangan kita selanjut kedepannya adalaha bisnis EV. Artinya semua, termasuk mobil dan kendaraan komersial. Mungkin tahun depan 2025 mulai pengembangan atau akhir tahun 2024 ini kita mulai," kata Hariono di Semarang, Rabu (24/4).

BACA JUGA

Nantinya, mobil listrik Polytron ini ditujukan untuk segmen pasar menengah ke atas. "Karena pasar mobil itu untuk segmen menengah atas, lebih mudah menerima perubahan teknologi," kata Hariono.

Mengenai bentuk, mobil listrik Polytron sendiri akan menyasar  di segmen MPV yang bisa menampung banyak penumpang. Meskipun saat ini desain akhirnya masih dalam tahap pengembangan.

"Kalau segmen sedan atau seperti mobil listrik mungil seperti Wuling Air Ev enggak dulu. Karakter orang Indonesia itu kalau traveling bareng keluarga, mobil tersebut empat orang saja sudah penuh sesak," ujar General Manager Business Development Polytron, Joegianto. 

Polytron sendiri memulai langkahnya di industri kendaraan listrik pada tahun 2022 dengan meluncurkan dua produk sepeda motor listrik yaitu Fox-R dan Fox-S. (GIN)

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Mobil Mobil Listrik Polytron Kendaraan Listrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Mobil Electrifikasi Apa Yang Paling Cocok Di Indonesia? Ini Hasil Polling Kami

2 hari yang lalu


Berita
Nissan Gallery Resmi Dibuka, Pertama di Indonesia dan ASEAN

2 hari yang lalu


Berita
Dua Unit Cloud EV Jadi Mobil Operasional Jawa Barat, Bentuk Kemitraan Global Antara Jabar dengan Guangxi, China

2 hari yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 9 Bakal Debut Perdana Di AS 21 November Mendatang

6 hari yang lalu


Terkini

Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

51 menit yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

1 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

2 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

3 jam yang lalu


Berita
Percepatan Pabrik BYD Dilakukan, Selesai 2025

4 jam yang lalu