Omoda E5 Punya Target Tinggi Buat Lewati Pencapaian Atto 3 dan MG 4 di Australia

 Ahmad Biondi    25 March, 2024
Mobil Listrik

OTODRIVER - Dengan bermain di kelas premium, Chery yang merupakan brand berkelas asal China memiliki target besar untuk pasar Australia.

Lewat SUV listik Omoda E5 2024, mereka berharap dapat mendominasi pasar mobil listrik compact SUV di Negeri Kangguru. Seperti dilansir dari drive.au. Saat ini pesaing terberat mereka ialah BYD Atto 3 dan hatchback MG 4.

Pabrikan mobil asal Tiongkok ini menargetkan, Omoda E5 bisa masuk 10 besar kendaraan listrik pada tahun 2024. Hasil yang diukur dari penjualan tahun lalu dengan capaian 1.100 unit.

Sebagai referensi, sekitar 11 ribu BYD Atto 3, 3.100 MG 4S, dan 2.800 MG ZS EV dilaporkan dijual secara lokal di Australia selama tahun kalender 2023.

Tidak hanya di Thailand, Atto 3 juga laris di Australia

"Kami memiliki pasokan yang cukup, hal ini sama sekali tidak menjadi kendala bagi kami. Kami sangat yakin bahwa kami akan mampu memposisikan produk tersebut dan memberikan penawaran yang bernilai baik bagi pelanggan," kata Managing Director Chery Australia, Lucas Harris, ketika ditanya apakah Omoda E5 akan menjadi mobil listrik terlaris di tahun 2024.

Harris mengatakan Chery Australia berharap tidak hanya menarik pembeli yang berbelanja mobil listrik, namun juga mereka yang mencari Chery bertenaga bensin yang mungkin tergoda untuk membeli model listrik karena harga dan perlengkapannya.

Omoda E5 yang sudah dipastikan tersedia di pasar Australia adalah layar sentuh 12,3 inci dan sunroof panoramik.

Kemudian untuk tenaga baterainya akan sama dengan yang di Indonesia, yaitu ditunjang motor listrik 150kW/340Nm yang menggerakkan roda depan, dan baterai lithium iron phosphate (LFP) 61kWh. Mobil ini diklaim dapat menempuh jarak hingga 430 km dengan baterai terisii penuh.

Untuk akselerasinya, Omoda E5 dapat melaju dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 7,6 detik. (AB)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

Daftar HargaDaftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)1 hari laluBeritaOmoda E5 Tabrak Tembok Di Mall, Mungkin Ini Penyebabnya?2 hari laluBeritaChery Luncurkan SUV Hybrid Yang Diklaim Memiliki Jarak Tempuh 1.500 KM, Ini Spesifikasinya5 hari laluBeritaChery Omoda 7 Segera Debut Di Beijing Auto Show 202419 April 2024

Trending

Indonesia Resmi Jadi Negara Perakit Mobil GAC Aion
Daftar Harga BYD Terbaru (April 2024)
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
GWM Tank 300 Penantang Terkuat Fortuner Dan Pajero Sport?
Chery Luncurkan SUV Hybrid Yang Diklaim Memiliki Jarak Tempuh 1.500 KM, Ini Spesifikasinya

Berita Terbaru

KomparasiKomparasi Dimensi, Spesifikasi Mesin, Dan Harga Citroen C3 Aircross vs Rival3 jam laluDaftar HargaDaftar Harga SUBARU Terbaru (April 2024)4 jam laluBeritaFortuner Pelat Dinas TNI Palsu Arogan Menabrak Mobil Lain, Ketahui Lagi Fungsi Semestinya Towing Bar6 jam laluBeritaMazda 6 Lahir Kembali Di China Dalam Wujud EZ-618 jam laluMobil ListrikTidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik22 jam laluMobil ListrikXiaomi Untung Besar, Mobil Pertamanya SU7 Laris Manis Terpesan 70.000 Unit1 hari laluTipsSetelah Mudik Rem Mobil Terasa Bergetar? Mungkin Ini Penyebabnya1 hari laluBeritaMercedes-EQ G-Class EV Resmi Melakukan Debut Dunianya1 hari lalu