Beranda Berita

BYD Seal Lebih Diminati Ketimbang Dolphin, Ini Penjelasan Pihak BYD

Berita
Rabu, 7 Februari 2024 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - BYD Seal Lebih Diminati Ketimbang Dolphin, Ini Penjelasan Pihak BYD


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTOTDRIVER - BYD Motor Indonesia telah memperkenalkan 3 model mobil listriknya di tanah air. Ada tiga level yang harganya akan diumumkan secara resmi dalam waktu dekat, yakni Dolphin, Atto 3 dan Seal. 

Dari ketiga nama di atas, Dolphin merupakan varian entry level, sementara Seal adalah yang model tertinggi.

OtoDriver beruntung telah mencoba ketiganya, bahkan kami juga sudah membuatkan reviewnya di kanal youtube Otodriver. 

BACA JUGA

Uniknya, BYD Seal justru lebih banyak diminati para calon konsumen. Sejauh ini, pihak BYD membenarkan hal tersebut. Head of Product BYD Motor Indonesia Bobby Bharata mengungkapkan dari tiga mobil listrik yang mereka perkenalkan, BYD Atto 3 dan Seal cukup diminati. 

Foto - BYD Seal Lebih Diminati Ketimbang Dolphin, Ini Penjelasan Pihak BYD
Dolphin diprediksi bakal dijual Rp 350 jutaan

"Menariknya, sedan listrik di kelas premium BYD Seal justru paling diincar ketimbang hatchback Dolphin," tambah Bobby.

Bobby juga memberikan detailnya. "Overall yang paling diminati adalah Atto 3, namun BYD Seal berada di posisi kedua dengan persentase 30-35 persen, dan sisanya BYD Dolphin. 

"Artinya, masyarakat ini lebih memilih model yang segmen menengah ke atas, sedangkan segmen bawah seperti Dolphin kurang untuk mobil listrik ini," tutup Bobby. (AB)


Tags Terkait :
BYD Dolphin Seal
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Komparasi
Komparasi Dimensi, Range, Dan Tenaga BYD Seagull vs Wuling BinguoEV vs Neta V-II

1 hari yang lalu


Berita
BYD Mulai Lewati Pencapaian Toyota Di Thailand, Dolphin Jadi Yang Paling Banyak Dipesan

1 hari yang lalu


Berita
Di China Harga Jualnya Rp 150 Jutaan, BYD Seagull Bisa Hajar Wuling Air EV Di Indonesia

1 hari yang lalu


Mobil Listrik
Model Sebelumnya Tidak Laku Di Pasar Domestik, MG 4 EV Terbaru Akhirnya Diluncurkan

1 hari yang lalu


Terkini

Bus
Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Beroperasi Akhir April

10 jam yang lalu


Tips
Inilah Biaya Service Ringan Mobil Suzuki Beragam Model

12 jam yang lalu


Berita
Volvo XC90 Facelift Resmi Dijual Rp 2,75 Miliar Di Indonesia, Simak Spesifikasinya

13 jam yang lalu


Berita
Dibanderol Rp 2,389 Miliar Di Indonesia, Inilah Kehebatan Jeep Wrangler Rubicon Yang Baru

13 jam yang lalu


Berita
Isuzu Mu-X Facelift Sudah Rilis Di Filipina, Indonesia Kapan?

15 jam yang lalu