Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Peugeot 3008 Generasi Baru Resmi Meluncur, Hampir Sentuh Rp 700 Juta

Inilah generasi terbaru SUV dari Peugeot yang baru saja meluncur di Indonesia.
Berita
Rabu, 28 Maret 2018 12:20 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Peugeot 3008 resmi meluncur di Jakarta hari ini (28/3), setelah dikenalkan secara global di Paris Motor Show 2016 lalu. SUV asal Perancis ini hadir sebagai generasi kedua dan dibanderol Rp 697 juta on the road Jabodetabek.

Secara tampilan, 3008 generasi terbaru berubah total dari generasi pertamanya sehingga terlihat lebih maskulin dibanding pendahulunya. Mulai dari desain bodi keseluruhan, tampilan wajah, sisi samping serta belakang dengan berbagai sentuhan kuat yang memperlihatkan karakter SUV modern.

"New 3008 SUV ini sangat fenomenal di luar (negri), sudah dapat 35 penghargaan, paling menonjol adalah penghargaan 'Car of The Year' di Eropa tahun 2017," ujar Andyka Susanto selaku Operation Manage PT AStra International saat peluncuran Peugeot 3008 siang ini.

Selain itu, karena mobil ini lahir sebagai sebuah SUV crossover, ground clearance-nya pun cukup menjulang di angka 219 mm. Ini adalah angka yang baik karena sudah mendekati SUV ladder frame seperti Fortuner dan Pajero Sport.

Untuk bagian interiornya, mereka memperkenalkan i-Coockpit yang kini juga sudah diterapkan pada seluruh Peugeot modern. Tampilannya lebih ke arah driver oriented, hal ini dimaksudkan agar pengemudi dapat menjangkau seluruh bagian dengan mudah.

Fitur-fitur yang menjadi standar seperti Advanced Grip Control dengan lima level (Normal, Snow, Mud, Sand dan ESP Off), exterior courtesy lightning, automatic windscreen wiper with rain sensor, automatic bi-zone diffusion AC with sensitive controls, cruise control & speed limiter, soket 12V di kabin baris pertama, kedua dan ketiga serta headunit dengan kelengkapan bluetooth, USB, mirror link, dan pengaturan audio di lingkar kemudi.

Sedangkan mesinnya sendiri hadir dengan tipe bensin berkapasitas 1.600 cc turbo 16 valve berteknologi VVT dan VVL. Dapur pacu ini mampu menghasilkan tenaga 165 dk dengan torsi 240 Nm. Tenaganya disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis 6 percepatan.


Tags Terkait :
Peugeot 3008
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Crash Test
Hasil Tes Keselamatan Peugeot 3008 Dapat Bintang Empat (Euro NCAP)

Peugeot 3008 sukses menjalani uji tabrak dengan hasil yang baik

5 bulan yang lalu


VIDEO: Tes Keselamatan Peugeot 5008 (Euro NCAP)

Peugeot 5008 sukses menjalani uji tabrak dengan cukup baik.

Crash Test | 5 bulan yang lalu


Tips
Peugeot Tampilkan Deretan EV Terbaru di Paris Motor Show 2024

Sebagai tuan rumah di Paris Motor Show. Pegueot menampilkan seluruh line up terbaru di booth mereka.

1 tahun yang lalu


Berita
APM Tetap Memberikan Layanan Terbaiknya Paska Hengkangnya Peugeot Dari Indonesia

Hal ini salah satu bentuk komitmen Astra Peugeot untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen untuk melakukan perawatan atau perbaikan di jaringan resmi Astra Peugeot

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

53 menit yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

3 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

3 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

4 jam yang lalu


Berita
Mazda Indonesia Pastikan Bawa Warna Biru Baru Yang Spesial

Navy Blue Mica, warna baru spesial dari Mazda yang akan diboyong sebagai pilihan warna di Indonesia

6 jam yang lalu