Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Penjual Bugatti Berharap Tak Ada Orang Indonesia yang Membeli Chiron

Inilah berbagai alasan yang dinyatakan oleh PT Prestige Image Motorcars agar tidak ada orang yang membeli hypercar Bugatti.
Berita
Sabtu, 3 Februari 2018 09:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Bugatti Chiron yang siap dihadirkan oleh importir umum PT Prestige Image Motorcars memang memiliki banderol yang sangat amat mahal ketika mendarat di Indonesia. Anda mau memilikinya? Siapkan dana 6,5 juta Dolar Amerika Serikat.

Namun ternyata pihak PT Prestige Image Motorcars tidak berharap ada yang membeli mobil yang harganya mencapai Rp 99 miliar ini jika dikurs ke mata uang tercinta kita. Mengapa begitu?

Rudy Salim selaku President Director PT Prestige Image Motorcars menyebut bahwa harga semahal itu bisa terjadi dikarenakan beban pajak yang akan dibebani kepada konsumen. Besarannya bahkan mencapai harga dasar mobil tersebut saat dijual di negara asalnya.

“Dari origin country-nya sendiri sekitar 3 jutaan, 3,1 sampai 3,2 juta USD. Bea masuk di Indonesia sekitar 3,5 sampai 3,6 juta USD karena kena PPn BM, PIB (Pemberitahuan Barang Impor), PPh (Perluasan Pajak Penghasilan) dan sebagainya bisa 125 sampai 150 persen jadinya bisa menjadi 6,5 juta USD,” ujar Rudy.

Selain harganya jual yang selangit, harga perawatan Bugatti juga sangat mahal. Salah satu contoh adalah penggantian ban dari Veyron yang merupakan unit pinjaman dari pihak Bugatti untuk bisa dipamerkan ke hadapan awak media Indonesia beberapa hari lalu.

“Untuk satu set ban itu harganya 25 ribu Dolar Amerika Serikat (Rp 335 juta), untuk biaya perbaikannya itu 70 ribu Dolar Amerika Serikat (Rp939 juta). Jadi sekitar 95 ribu Dolar Amerika Serikat (Rp 1,27 miliar) untuk mengganti bannya saja," terang Rudy.

Ban tersebut memiliki banderol sangat mahal karena punya spesifikasi yang mampu untuk dipacu hingga mencapai kecepatan melebihi 400 km/jam. “Jadi siapa pun pemiliknya nanti, jangan minta garansi ban, karena hampir satu miliar lebih untuk mengganti bannya saja," tegas Rudy.

Ada yang berminat?


Tags Terkait :
Bugatti Veyron Chiron
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mobil Tercepat di Dunia Kena Recall. Apa Sebabnya?

Bugattu Chiron diindikasi mengalami cacat produk pada bagian recliner bracket seat.

7 tahun yang lalu


Berita
Bugatti Merecall Hampir Seluruh Veyron Yang Pernah Dijual

Bugatti dikabarkan baru saja melakukan pemanggilan kepada hampir seluruh pemilik Veyron.

9 tahun yang lalu

Berita
Tourbillon, Mobil Hybrid Pertama Dari Buggati Dengan Letupan Daya 1.700an Hp

Menggunakan mesin V16 8,3 liter dan tiga motor listrik

1 tahun yang lalu


Berita
Bugatti Menambah Fasilitas Untuk Produksi Mobil Hybrid

Bugatti memiliki rencana hingga 2027 untuk menambah line up mereka dan beralih ke mobil hybrid.

2 tahun yang lalu


Berita
Nekat, Suzuki Celerio Disulap Menjadi Bugatti Veyron

Bukan sebuah kreasi maha karya, mungkin lebih tepat disebut sebagai kreasi mengundang tawa

4 tahun yang lalu


Berita
Bugatti Bolide Melakukan Debut Dunianya!

Bugatti Bolide menjalani debut dunianya.

5 tahun yang lalu


Berita
Kenal Lebih Dekat Mobil Terkencang di Dunia. SSC Tuatara Sang Pemenggal Rekor Chiron.

Perseteruan Bugatti dengan SSC sebagai pemegang rekor mobil tercepat kembali memanas. Kini Bugatti Chiron Super Sport harus mengakui Tuatara.

5 tahun yang lalu


Berita
Cristiano Ronaldo Pesan Bugatti Seharga RP 145 Miliar

Bintang sepakbola Juventus, Cristiano Ronaldo kepergok tengah memesan 1 unit Bugatti Centodieci.

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

3 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

4 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

7 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

7 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

8 jam yang lalu