Shell akhirnya resmi merilis oli mesin yang dikhususkan untuk LCGC. Bernama Shell Helix Eco, oli terbaru ini diklaim punya keunggulan pada rendahnya penguapan dan penggunaan teknologi ACT.
Shell Helix Eco sendiri terbagi dalam dua varian saja, yakni 0W-20 Full Synthetic dan 5W-30 Synthetic. Keduanya sudah menggunakan teknologi ACT alias Active Cleansing Technology yang disebut dapat membersihkan endapan kotoran di dalam mesin.
Sedangkan penerapan standar International Lubricant Standardization and Approved Commitee (ILSAC) GF-5, diyakini mampu membuat pelumas ini mampu mendukung efisiensi BBM. Bahkan Shell menyebut varian Full Synthetic bersifat rendah penguapan.
Pelumas yang tersedia dalam kemasan 3,5 liter ini disebut sangat pas untuk mesin LCGC yang maksimal di kubikasi 1.200 cc. Untuk varian 0W-20 dibanderol Rp 325, sedangkan varian 5W-30 seharga Rp 305 ribu.