BMW M3 adalah sebuah sedan sport istimewa berperforma tinggi dan selalu menjadi ikon dalam jajaran M. Walau sudah lahir sebagai mobil istimewa, BMW ternyata ingin memberikan sentuhan yang membuatnya jauh lebih istimewa lagi.
Menurut Carscoops (1/1), BMW meluncurkan M3 Competition Package yang dibuat untuk mendongkrak performanya. Sebagai identitas pembeda dengan versi biasa, bagian eksterior dari M3 ini dilabur dengan warna merah menyala. Alhasil, sedan ini terlihat lebih garang dibanding warna ikon M3 standar yakni biru muda.
Sebagai standar, paket bodikit M Performance seperti splitter berbahan karbon pada bumper depan, spoiler kecil (ducktail) di bagasi belakang dan juga cover spion yang memperlihatkan bahan karbon kevlarnya dihadirkan BMW. Pelek berukuran 20 inci dengan desain yang sama seperti versi M4 GTS juga disajikan pada sedan rupawan ini.
Perbedaan paling signifikan dibanding M3 lainnya adalah tenaga yang dihasilkan oleh mesinnya. Jika sebelumnya 'hanya' menghasilkan 431 dk, kini mesin tersebut mendapatkan racikan berbeda sehingga mampu menghasilkan tenaga 444 dk. Tenaga itu juga karena ada campur tangan dari sistem gas buang yang dibuat oleh Akrapovic.
Tidak hanya mesin, Competition Package ini juga hadir pada suspensinya. Divisi M meracik suspensi baru untuk bisa memberikan handling yang baik. Selain itu sistem kemudi juga mendapatkan peningkatan performa untuk mengimbangi peningkatan kinerja sistem Limited Slip Differential pada roda belakang.
Dan agar lonjakan tenaga bisa dikendalikan dengan baik dan aman, rem berbahan keramik juga hadir pada sedan sport ini agar bisa memberikan manuver deselarasi yang baik.
Masuk ke dalam interiornya, BMW memberikan beberapa sentuhan agar senada dengan eksteriornya. Seperti panel-panel yang juga berwarna merah serta jahitan-jahitan pada kulit jok yang juga menggunakan benang berwarna merah.
BMW M3 Competition Package