Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

IIMS 2015 Diikuti 7 APM Dan 8 Dealer.

Karena Gaikindo sebagai induk industri otomotif di indonesia memutuskan tidak lagi bersama IIMS melainkan di GIIAS, banyak APM memutuskan tidak bergabung di IIMS. Lantas merk mobil apa saja yang ada?
Berita - Selasa, 4 Agustus 2015 15:40 WIB
Penulis : K Dimas Priyandra


Seperti yang kami beritakan sebelumnya, Dyandra Promosindo mengklaim terdapat 50 merk mobil dan motor yang ikut meramaikan  Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 ini. Untuk mobil terdapat APM, dealer dan non-APM yang akan hadir di perhelatan otomotif tahunan ini.

Tetapi mungkin karena Gaikindo sebagai induk industri otomotif di indonesia memutuskan tidak lagi bersama IIMS  melainkan di GIIAS, banyak APM memutuskan tidak bergabung di IIMS. Lantas itu menimbulkan pertanyaan, dan merk mobil apa saja kah yang akan meramaikan di IIMS?

Untuk versi APM hanya ada 7 APM yang mengikuti. Salah satunya Garansindo yang menaungi beberapa merk mobil seperti Jeep, Chrysler, Dodge, Fiat, Alfa Romeo, SRT, Mopar. Selain itu terdapat juga  Hyundai Mobil Indonesia selaku agen pemegang merk Hyundai, PT. Ford Motor Indonesia selaku agen pemegang merk Ford, PT. Mercedes-Benz Indonesia yang menaungi merk Mercedes-Benz di indonesia, PT. Grandauto Dinamika selaku pemegang merk Jaguar dan Land Rover, PT Kia Mobil Indonesia dengan KIA.

BACA JUGA

Terdapat juga merk yang hadir tetapi tidak dbawah naungan APM melainkan hanya dealer saja seperti Mazda dan Chevrolet (Nusantara), Toyota (Astrido), Isuzu (Autocipta), Suzuki (Sunmotor), Mini ( Maxindo), Volkswagen (Volkswagen Indonesia), Audi (Garuda Mataram Motor) dan Nissan dan Datsun (Nissan Motor Indonesia)

Setelah itu terdapat Importir Umum (IU) yang ikut meramaikan event ini yaitu terdapat Alvin Motor, Arys Auto Gallery yang membawa  mobil-mobil mewah seperti BMW, Ferarri, Lexus, Lamborghini dan Porsche.

Memang terlihat bahwa APM di indonesia lebih memilih meramaikan GIIAS dari pada IIMS, tetapi bukan berarti IIMS kehabisan akal. Karena selain pameran mobil, terdapat juga berbagai event pendukung. Misalnya pameran mobil klasik hadirnya yang kali ini bertema All about Classic Culture, yang berkerja sama dengan  Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI)

Beberapa line-up yang akan dipamerkan seperti mobil kenegaraan Presiden Soeharto yaitu, Cadillac Fleetwood series  75 limosine 1962, Mercede-benz 500SEL Limousine W126 1989 dan masih ada ratusan mobil Classic lainya yang akan membuat anda seperti berada pada mesin waktu.


Tags Terkait :
IIMS 2015 IIMS
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Pelumas ELF, Reborn Di Indonesia

4 bulan yang lalu


Berita
Ada Masalah Di Pintu Geser Elektrik. Toyota Umumkan Recall Pada Sienta. Bagaimana dengan Versi Indonesia?

7 bulan yang lalu


Berita
Bisakah Suzuki Grand Vitara Diproduksi di Indonesia?

1 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Grand Vitara Segera Meluncur, Jangan Samakan Dengan pendahulunya

1 tahun yang lalu


Berita
Mengulang Kesuksesan Pendahulunya, All New HR-V Terjual 3.406 Unit Dalam Sepekan

2 tahun yang lalu


Berita
Masih Ingat? Ternyata Ada Mobil Konsep Selain Honda N7X Yang Debut Di Indonesia

3 tahun yang lalu


Berita
Beda Nasib 2 Hajatan Otomotif Terbesar di Indonesia

4 tahun yang lalu


Berita
Kilas Eksistensi Daihatsu Sirion di Indonesia

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

3 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

5 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

8 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

10 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

12 jam yang lalu