Kenapa Honda Civic Type-R 2017 Punya Tiga Ujung Knalpot?

Kenapa Honda Civic Type-R 2017 Punya Tiga Ujung Knalpot?

Honda All New Civic Type-R belum lama ini meluncur di Geneva Motor Show 2017. Sedan yang punya banyak penggemar di belahan dunia manapun ini hadir dengan mesin 2.000 cc turbo bertenaga 316 dk dan torsi 295 lb-ft. Tenaganya disalurkan ke roda melalui transmisi manual 6 percepatan. 

Namun ternyata ada yang unik dan mengundang pertanyaan banyak orang dari eksterior Civic Type-R generasi terbaru ini. Yaitu soal penampakan knalpotnya, karena hadir dengan tiga buah pipa di ujungnya. Dua buah pipa berukuran besar mengapit satu buah pipa yang berukuran lebih kecil.

Ketiganya juga bukan hanya sekedar pemanis tampilan, tapi tetap mengalirkan gas buang dari mesin di saat hidup. Ini anti-mainstream karena mesin 4 silinder biasanya memakai konfigurasi 1, 2 atau sekaligus saja 4 knalpot. Lantas apa alasannya? Kalau Anda menjawab supaya unik tampilannya saja, itu ternyata salah.

 

 

Menurut yang diberitakan Car Throttle (24/3), ketiganya memiliki fungsi seperti pengatur nada suara yang dihasilkan oleh mesin. Dua buah pipa berukuran besar di pinggir memiliki fungsi memberikan nada suara yang dinamis.

Sedangkan untuk pipa yang berukuran kecil bertugas menciptakan tekanan negatif ketika pedal gas diinjak penuh, ia akan mengurangi suara yang mengganggu alias berdengung ke dalam kabin.

Sistem ini memiliki maksud agar Civic Type-R generasi terbaru ini memiliki suara yang kuat, namun dengan mengontrol aliran gas buang dan suara berlebih pada kondisi tertentu.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com