Daftar Mobil Murah Bersubsidi Terlaris di Januari 2018

Daftar Mobil Murah Bersubsidi Terlaris di Januari 2018

Penjualan mobil harga ekonomis bersubsidi alias LCGC masih bergairah sampai awal 2018. Hal ini terbaca dari data Gaikindo yang menyebut 20.387 unit LCGC sudah terjual di satu bulan pertama 2018.

Walau jika dibandingkan dengan bulan yang sama di 2017, angka tersebut sedikit mengalami penurunan. Tapi segmen LCGC tetap jadi salah satu pilihan utama konsumen berdana terbatas.

 

Jika diurutkan berdasarkan jumlah penjualan, ternyata ada persaingan cukup menarik antara kubu Honda dan Toyota. Walau Toyota Calya menjadi yang terlaris di segmen LCGC, namun Honda Brio Satya berada di urutan keduda dengan selisih 945 unit.

Seperti apa pencapaian penjualan tiap merek LCGC selama Januari 2018? Simak daftar wholesales yang dirilis Gaikindo di bawah ini:
 
1. Toyota Calya          : 5.322 unit
2. Honda Brio Satya  : 4.377 unit
3. Daihatsu Sigra       : 4.142 unit
4. Daihatsu Ayla         : 2.611 unit
5. Toyota Agya            : 2.258 unit
6. Datsun Go dan Go+ : 1.142 unit
7. Suzuki Wagon R       : 535 unit

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com