Besok Kami Jajal Porsche 911 GTS Di Singapura

Besok Kami Jajal Porsche 911 GTS Di Singapura

Porsche 911 Carrera GTS dibuat untuk mengisi gap di antara 911 S dan 911 GT3. Mobil ini memiliki tenaga yang sangat buas dari mesin 3.800 cc flat-6 di balik kapnya. Tenaga maksimum mencapai 430 dk sehingga 0-100 km/jam tuntas dalam 4,0 detik saja dengan transmisi kopling ganda. Top speed? Dengan mudahnya melewati 300 km/jam.

Undangan dari Porsche Indonesia ini sekaligus mengisyaratkan kalau supercar itu bakal dimasukkan ke Indonesia, menemani 911 GT3 yang sudah lebih dulu diluncurkan di GIIAS 2015. Pengetesan akan kami lakukan di Old Singapore Grand Prix Circuit esok sejak pagi hingga petang.

Bagaimana rasanya, serta berapa kisaran harga di Indonesia? Silakan simak terus di sini.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com